SPINDO Mempererat Hubungan dengan Konsumen Melalui Customer Gathering di Karawang


Memperkenalkan Pipa Hollow Berkualitas di Jawa Barat, SPINDO adakan Customer Gathering di Karawang


Penjelasan Keunggulan Hollow GI SPINDO

Kembali menggelar customer gathering demi mendekatkan diri kepada konsumen, PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk (SPINDO) unjuk kehebatan pada ratusan konsumen yang datang. Customer gathering yang diadakan pada 19 Juni lalu tepatnya di Mercure Hotel, Kota Karawang didatangi oleh lebih dari 150 peserta. Acara ini diadakan tidak lain untuk terus mendekatkan diri dengan para konsumen serta secara langsung menampilkan kehebatan produk milik SPINDO.


Deputy Sales Coordination Non-Project West Region SPINDO, Riaswanti Agustina menyatakan acara ini diadakan dengan tujuan untuk mengapresiasi pelanggan setia yang selalu menggunakan produk SPINDO selama tiga tahun terakhir, khususnya di wilayah Karawang. Karawang dipilih karena memiliki sejumlah kawasan industri terbesar di Indonesia. Kawasan Industri Mitra (KIM), Kawasan Industrial Park (KIP), Surya Cipta Industial Estate (SCIE), Karawang International Industrial City (KIIC), dan Bukit Indah City (BIC) adalah beberapa contoh kawasan industry yang menjadi target dari pemenuhan kebutuhan pipa baja dari SPINDO.

Penjelasan Ciri Khas Hollow GI SPINDO

Salah satu pipa baja yang sering diaplikasikan pada penggunaan sehari-hari merupakan pipa Hollow GI. SPINDO menjamin bahwa produk Hollow GI-nya merupakan produk yang lebih unggul dibanding dengan milik competitor. Ketahanan serta presisinya dapat langsung dibuktikan kepada konsumen melalui uji flattening, flaring, dan bending.


Anggota Departemen Marketing West Region, Hafidan Nurhasby menyatakan bahwa keunggulan lain dari produk Hollow GI SPINDO adalah Lifetime atau ketahanan produk yang lebih lama dibandingkan Hollow Hitam. Hal ini dikarenakan Hollow GI SPINDO dilapisi Zinc dengan standar Z-12 atau setara dengan 16,8 Micron. Selain itu, Lasan pada Hollow GI SPINDO juga ditutup dengan lapisan zinc spray untuk mencegah korosi yang cenderung muncul pada bagian yang di las.


SPINDO Terus Menjaga Mutu dan Kualitas Produk untuk Kepuasan Konsumen yang Berkelanjutan. Kepercayaan konsumen terus mendorong SPINDO untuk terus berinovasi dan berkomitmen dengan menjadi yang terbaik kedepannya. Hingga kini, kepuasan konsumen merupakan prioritas utama SPINDO dalam membuat produk yang selalu menjadi unggulannya.


  • Presentasi Produk Hollow GI SPINDO

    Customer Gathering Karawang

    Presentasi Produk Hollow GI SPINDO

    Button
  • Foto Bersama Customer Gathering Karawang

    Customer Gathering Karawang

    Foto Bersama Customer Gathering Karawang

    Button

Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk-produk Spindo, silakan kunjungi Instagram @spindosteelpipeYoutube SpindoFacebook Spindo dan www.linkedin.com/company/spindo

pipa holo vs pipa besi
oleh SPINDO 18 November 2024
Dua jenis pipa yang sering dibandingkan di proyek konstruksi adalah pipa holo dan pipa besi. Lalu, mana yang lebih baik untuk proyek konstruksi Anda?
pipa untuk pengolahan minyak bumi
oleh SPINDO 17 November 2024
Pengolahan minyak bumi adalah salah satu proses vital dalam industri energi, yang memerlukan infrastruktur andal dan berkualitas tinggi. Salah satu elemen dalam infrastruktur tersebut adalah pipa, yang berfungsi untuk mengangkut minyak mentah dan produk olahannya dari satu lokasi ke lokasi lain.
harga holo perbatang terbaik
oleh SPINDO 17 November 2024
Harga holo perbatang bisa sangat bervariasi tergantung pada beberapa faktor. Agar Anda mendapatkan harga terbaik, berikut adalah beberapa cara yang bisa dilakukan.
pabrik pipa baja
oleh SPINDO 16 November 2024
Memilih pabrik pipa baja yang dapat memenuhi kebutuhan proyek besar memerlukan pertimbangan matang. Kesalahan dalam pemilihan pabrik bisa berakibat fatal, mulai dari masalah kualitas hingga kendala waktu dan biaya.
sasis adalah kunci ketahanan kendaraan
oleh SPINDO 16 November 2024
Seperti halnya kerangka tulang, peran sasis adalah sangat penting dalam menentukan kekuatan, dan durabilitas kendaraan di berbagai kondisi jalan. Namun, memilih sasis yang tepat memerlukan pemahaman agar kendaraan bisa berfungsi secara optimal dan bertahan lebih lama.
perancah adalah komponen bangunan
oleh SPINDO 15 November 2024
Perancah adalah struktur sementara bangunan yang berfungsi sebagai penopang sementara bagi para pekerja, material, dan peralatan saat melakukan pekerjaan di ketinggian. Meskipun terlihat sederhana, perancah memiliki peran yang sangat vital dalam memastikan kelancaran dan keamanan pekerjaan konstruksi.
harga scaffolding berdasarkan kebutuhan
oleh SPINDO 15 November 2024
Salah satu pertimbangan utama dalam memilih scaffolding adalah harga. Namun, banyak yang masih bingung bagaimana cara menghitung harga scaffolding berdasarkan kebutuhan proyek mereka.
kisaran harga holo 4x4
oleh SPINDO 14 November 2024
Salah satu ukuran besi hollow yang banyak dicari adalah holo 4x4, yang merujuk pada dimensi 4 cm x 4 cm. Meski ukurannya sama, harga holo 4x4 bisa sangat bervariasi tergantung pada bahan dan kualitas yang digunakan.
scaffolding baja lebih populer
oleh SPINDO 14 November 2024
Ada berbagai jenis scaffolding yang tersedia di pasaran, seperti scaffolding aluminium, kayu, dan baja. Namun, di antara berbagai pilihan tersebut, scaffolding baja paling banyak dipilih dan digunakan dalam berbagai proyek konstruksi. Mengapa demikian?
tebal besi hollow yang ideal
oleh SPINDO 13 November 2024
Bahan yang sering digunakan untuk pagar minimalis adalah besi hollow. Namun, pertanyaan penting yang sering muncul adalah berapa tebal besi hollow yang ideal untuk pagar minimalis?
Share by: